GusNing Jember

Arek Jember, Pasti Bisa!

Arek Jember, Pasti Bisa!

Gus Ning Jember,
Yo Iso Rek!

Selayang Pandang Gus Ning Jember

Paguyuban Gus dan Ning Jember merupakan organisasi di bawah Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jember. Sebagai Duta Wisata, tugas pokok Gus dan Ning yaitu mempromosikan dan mengembangkan pariwisata, kebudayaan, dan ekonomi kreatif Kabupaten Jember.

Paguyuban Gus dan Ning Jember juga aktif di kegiatan sosial serta terbuka untuk menjalin kerjasama dengan pihak eksternal. Sebagai organisasi kepemudaan, Gus dan Ning selalu siap untuk memajukan Kabupaten Jember, khususnya di sektor pariwisata.

Tentang Gus Ning Jember

Sejak tahun 1991, kehadiran Gus dan Ning selalu mencetak generasi muda yang unggul untuk ikut bertanggung jawab melestarikan, menggali, mengembangkan, dan mempromosikan potensi pariwisata Kabupaten Jember. Dengan hadirnya pariwisata yang menjadi salah satu kunci brand image Kabupaten Jember, terciptalah strategi berkelanjutan untuk menggalakkan sektor tersebut melalui peran duta wisata Gus dan Ning yang dapat mempromosikan serta merepresentasikan Kabupaten Jember.

Dengan demikian, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jember bersama Paguyuban Gus dan Ning Jember mengajak peran serta masyarakat, khususnya generasi muda untuk berpartisipasi dalam pemilihan Gus dan Ning Jember 2024. Keberadaan Gus Ning diharapkan mampu menjalin kerjasama dengan UMKM, pelaku budaya, dan wisata Kabupaten Jember sebagai upaya untuk mempromosikan potensi di Kabupaten Jember.

Tujuan Acara Gus Ning Jember

1

Sebagai wadah generasi muda untuk berpartisipasi sebagai Duta Wisata Jember yang mempunyai kemampuan dan wawasan yang luas serta profesional dalam mempromosikan potensi-potensi wisata yang ada di Kabupaten Jember.

2

Meningkatkan citra positif pariwisata Kabupaten Jember sebagai daerah tujuan wisata utama.

3

Mengembangkan bakat, kreativitas dan kemampuan generasi muda sebagai representasi daerah yang berprestasi di bidang Pariwisata.

4

Mendukung penyelenggaraan sektor pariwisata daerah dalam kegiatan peningkatan perekonomian dengan mempromosikan pariwisata Kabupaten Jember.

Jadwal Event

Ikuti Rangkaian Lengkap Acara Gus Ning Jember!

Pendaftaran Partisipan Gus Ning

Daftarkan Dirimu Sebagai
Gus dan Ning Jember Berikutnya!

Voting

Pilih Gus dan Ning Favoritmu Menjadi Duta Wisata Jember Selanjutnya!

Sponsorship

Mari Ambil Bagian dalam Semarak Gus dan Ning Jember!

Artikel

Logo Gusning Jember

GUS & NING JEMBER

Paguyuban Duta Wisata

Gus & Ning Jember

Media Sosial

Copyright 2024. GUS DAN NING JEMBER.

Developed by notis.digital